4
Selasa, 08 Februari 2011 Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

[Profile] N Nate River - Death Note


hai halo...
lagi-lagi posting hahaha...
sekarang bakal ngebahas Near << tadi kan L udah sekarang Near (penerusnya)

--Near--
Nama = Nate River

TTL = 24 Agustus 1991

Tanggal Wafat = -

Usia = 13 tahun

Rambut = Putih

Mata = Hitam/Abu-abu

Tinggi = 155 cm

Berat = 40kg

Golongan Darah = B

Hal yang di sukai = Mainan dan Puzzle

Hal yang tidak di sukai = KIRA

Status = member SPK, Second L (Kandidat utama pengganti L)

Quote = "Light Yagami is Kira"

Near adalah salah seorang calon pengganti L dan memanggil dirinya N semasa penyiasatan. Dia juga memiliki persamaan seperti L. jika L suka bermain dengan benda seperti gula batu dan garpu, Near suka bermain alat permainan dan rambutnya sendiri. Dia menawarkan diri untuk bekerjasama dengan Mello bagi menentang Kira. Apabila Mello menolak, dia memperoleh sokongan kerajaan Amerika Serikat dan membentuk Pasukan Penyiasatan Kira (Special Provision for Kira/SPK).

Nah ini dia orang yang menungkapkan siapa KIRA sebanarnya . Dialah Near.Near mengambil Alih Predikat L setelah 3 tahun L yang asli wafat akibat serangan jantung . Tingkat intelegensi Near juga tak kalah dari L walaupun , agak sedikit di bawah L.

Nama asli Near adalah Nate River . Nama aslinya terungkap saat di episode terakhir , orang suruhan KIRA yang membawa Death Note menulis namanya Di Death Note Palsu yang telah di buat Near dan anggota polisi.

Sama dengan L , saat pertama kali Near mengambil alih tugas L untuk mengungkap kasus KIRA , dia sudah yakin bahwa Light Yagami adalah KIRA . bahkan sangat Yakin . dia terus mempertahankan analisis nya itu sampai saat terakhir dia bertemu oleh Light Yagami dan membongkar penyamarannya sebagai KIRA . Namun Near enggan menyebutnya KIRA , dia lebih senang menyebutnya "Mass Killer".

dah...cuma segitu tuh hehee
seperti biasa kalo ada kurang komen yak hehe

15
Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

[Profile] L Lawliet - Death Note

zzzzzz....walaupun dalam susana ngantuk..tapi tetep semangat buat posting nih...hahaha
nah kali ini gw bakal posting Profil atau biodata "L".tau donk L itu siapa..?
"L" adalah karakter utama dalam serial Death Note . Udah tau belum nama aslinya siapa?
nih langsung aja deh !!


•Nama asli: L Lawliet , Ryuzaki , Hideki Ryuga , Deneuve & Erald Coil

•Tanggal lahir: Oktober 31, 1979

•Umur: 24 Tahun

•Tanggal meninggal: November 5, 2004

•Profesi: Detektif

•Gelar: Dtektif Terbaik Di Dunia

•Tinggi badan: 179cm (diperkirakan)

•Berat badan: 50kg (diperkirakan)

•Yang disukai: Makanan manis

•Yang dibenci: Kaos kaki

•Golongan darah: - (tidak diketahui)

hhmm...gimana jadi tau kan L itu siapa...?
sebenernya nama L itu adalah sebuah kode dari si Lawliet ini sebagai detektif . Si Lawliet menggunakan nama sandi L agar data peribadinya tidak di ketahui oleh siapa pun . di Manga , Anime maupun Film nya , saat pertama dia muncul pun tidak di jelaskan dari mana asal dia , atau pun latar belakang nya sebagai seorang detektif . dan juga tidak di beri tahu , bagaimana dia bisa mendapat gelar Detektif Terhebat Di Dunia , Walaupun kita sudah mengetahui bahwa tingkat intelegensi dari si L sangat lah tinggi .

L , bisa di bilang karakter yg unik . dari gaya/style dia berpakaian saja sudah unik . dia hanya memakai baju berwana putih dengan celana jeans dan sepatu casual . Cara dia duduk juga unik , sebenernya bukan duduk tapi seperti Berjongkok di mana pun dia berada , di sofa , di bangku umum dan tempat lainnya . pernah di 1 episode Death Note , dia berkata "kemampuan intelegensi ku akan menurun 40% bila aku duduk seperti orang normal" . What...?! coba lu bayangin !! turun 40% aja udah rugi tuh...

Nah...untuk nama asli si L ini . Dugaan pertama yg muncul dari para pembaca Death Note yg masih pemula pasti Ryuzaki....bahkan ada juga yg bilang Hideki Ryuga , padahal sudah jelas Ryuga adlah nama salah satu artis di komik itu . di biodata di atas juga tertera nama-namanya di luar jepang yaitu Erald Coil dan Devenue . Masih menjadi misteri nama L sebenarnya siapa...? namun kesimpulannya sekarang yg telah di ambil dari banyak orang , nama asli si L ini adalah Lawliet.

Si L ini suka makanan yg berbau manis .. kaya permen , coklat pkonya yg manis-manis deh...
liat sendiri kan di anime dan movienya juga dia ngemil terus walaupun saat dia melakukan investigasi terhadap kasus KIRA . Sepanjang investigasi dia ngemilllll..... terus.. di mejanya banyak banget makan , dari cake , permen , gula , permen kapas sampe coklat batangan yg besar (enak banget hidupnya).

Sebenernya menurut gw , si L ini udah selesaikan kasus KIRA dari awal dia ke jepang..soalnya dia udah bener dugaan nya terhadap si Light Yagami bahwa si Light itu KIRA . dari segi peperangan analisis dan intelegensi L sama si Light juga menurut gw , si L yang lebih tinggi tingkat Intelegensinya . Tapi sayang karena si Light Punya Keuntungan Karena Di Bantu Death Note dan Shinigami , si L jadi kalah dan Pada Akhirnya Mati akibat serangan jantung karena namanya di tulis si Shinigami Rem di Death Note nya (haduh kecewa deh gw sebagai penggemar L)..

Udah deh...segitu aja dlu , yg gw tau cuma segitu hehehe =P
kalo ada kurang-kurang tolong komen yee hahaha

Salam 'L'

0
Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

[Review] BECK


Judul : Beck
Pengarang : Harold Sakuishi
Penerbit : Elexmedia Komputindo
Genre : Shounen, Drama, Music, Comedy
Rating : 17+
Nilai (1-10) : 8


Sampai saat review ini dipost, manga Beck sudah mencapai jilid ke-9 di Indonesia. Di Jepang sendiri Beck sudah mencapai chapter 92 (sekitar jilid 31). Di Jepang, manga ini diterbitkan oleh Kodansha.


Sinopsis (synopsis)
Beck bercerita tentang obsesi Koyuki (Yukio Tanaka) dalam menapaki karir di bidang musik. Koyuki merasa bosan dengan kehidupannya yang biasa-biasa saja. Hingga akhirnya ia bertemu dengan Ryusuke yang 8 tahun tinggal di Amerika dan sangat lihai dalam bermain gitar. Sejak itu, Koyuki mulai menyukai band luar negeri terkenal yang bernama Dying Breed, yang selalu menjadi panutan mereka dalam bermain musik. Ryusuke bahkan Koyuki sendiri terlambat menyadari kalau Koyuki punya suara yang bagus.
Beck banyak bercerita mengenai kehidupan sehari-hari Koyuki. Dari mulai ia mengenal musik keras, belajar berenang sama seorang bujangan 44 tahun yang juga mengajarinya bermain gitar, hingga saat ia bergabung ke band bentukan Ryusuke yang diberi nama Beck. Jalan yang ditempuh Koyuki pun tidak selalu mulus. Ia pernah dibenci oleh Ryusuke karena merusakkan gitar kesayangannya yang ia pinjamkan kepadanya. Ia juga pernah dimusuhi sama geng Hyoudou yang juga punya band dan menguasai sekolahnya hingga ia dimusuhi teman-temannya satu sekolah.
Perkembangan cerita selanjutnya mulai menceritakan perkembangan band Beck dalam menapaki tangga popularitas.


Tanggapan
Seperti yang sudah saya sebutkan di atas, Beck awalnya banyak bercerita tentang kehidupan sehari-hari Koyuki yang kadang tidak terlalu berhubungan dengan musik. Mungkin banyak yang tidak suka hal ini, tapi saya lumayan suka karena ceritanya juga konyol. Hal ini pula yang membedakannya dengan manga-manga lain.
Komik ini bagus dibaca bagi anak muda yang baru belajar gitar, ataupun bagi mereka yang lagi asyik-asyiknya ngeband, ataupun baru mau membentuk sebuah band.
Ada sedikit informasi menarik dari serial Beck ini. Ada satu tokoh wanita yang bernama Maho yang merupakan adik Ryusuke dan juga dekat dengan Koyuki. Kata teman saya yang penggemar Beck, Harold Sakuishi terinspirasi Miyabi (Maria Ozawa) saat menciptakan tokoh Maho. Para penggemar film JAV (Japanese Adult Video) pasti tidak asing lagi dengan nama ini.^_^


Gambar
Gambar beck bisa dibilang unik, bagus, rapi dan jarang ada kesamaan dengan komik lain.
Bentuk mata tokoh-tokohnya agak berbeda dengan manga lainnya pada umumnya. Dan menurut saya mulai mirip dengan mata manusia sebenarnya meskipun terlihat lebih lebar.
Tetapi tetap saja gambarnya terkadang terlihat lucu dan konyol.

0
Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

[Review] Death Note


Judul : Death Note
Pengarang : Tsugumi Ohba
Ilustrator : Takeshi Obata
Penerbit : M & C, Jump Comics
Genre : Shounen, Mistery, Supernatural, Psichological
Rating : 18+
Nilai (1-10) : 8,5


Death Note terbit sebanyak 12 Jilid (tankoubon) dengan total keseluruhan sebanyak 108 bab (chapter) plus 1 jilid spesial berjudul How to read 13 yang berisi tentang penjelasan, profil tokoh, kronologis cerita Death Note dari awal hingga akhir, dan satu cerita pendek Jump Comics sudah lama menerbitkan komik ini hingga tamat, sedangkan untuk M & C, baru terbit hingga jilid ke-6. Anime Death Note juga telah lama dirilis.
Selain dibuatkan versi Anime, Death Note juga dibuatkan versi Live Action Layar lebarnya yang terdiri dari dua bagian, Death Note dan Death Note: The Last Name. Rencananya akan dirilis film ketiga Death Note yang berjudul L di tahun 2008 ini.


Sinopsis (synopsis)
Manga ini bercerita mengenai Death Note (buku kematian) yang sengaja dijatuhkan oleh Ryukk, seorang Shinigami (malaikat kematian, reaper) ke dunia manusia, di mana bila nama seseorang ditulis dalam buku tersebut, maka orang itu akan segera meninggal. Buku ini kemudian ditemukan oleh Yagami Raito (Light Yagami), seorang siswa jenius anak seorang inspector kepolisian jepang. Awalnya Raito tidak percaya dengan kekuatan Death Note tersebut, namun setelah ia coba dan berhasil, ia mulai percaya. Ditambah lagi dengan kemunculan Ryukk yang akan selalu mengikuti orang yang menemukan Death Note-nya. Dengan kejeniusannya, Raito kemudian berencana menggunakan buku tersebut untuk menciptakan dunia baru yang bersih dari kejahatan (utopia) dengan dirinya sebagai dewa.
Raito kemudian mendapatkan data para kriminal dari televisi dan dari database kepolisian pusat. Ke semua kriminal tersebut dibunuhnya dengan menggunakan Death Note. Kematian para kriminal yang tidak wajar dan dalam waktu yang hampir bersamaan ini membuat masyarakat dan pihak kepolisian merasa kejadian ini bukanlah terjadi secara kebetulan. Meskipun terdengar tidak masuk akal, pihak kepolisian mulai merasa ada seseorang di balik semua kejadian yang menimpa para kriminal tersebut. Raito yang menggunakan kekuatan Death Note kini disebut sebagai Kira (Killer dalam dialek jepang) dan dianggap sebagai dewa oleh orang-orang yang pro dengan tindakan Raito tersebut.
Polisi kemudian meminta bantuan kepada seorang detektif bertaraf International yang wajahnya tak pernah kelihatan sebelumnya. Detektif tersebut menyebut dirinya dengan sebutan L. Dengan menjebak Raito, L mulai menyadari kalau Kira (Raito) dapat membunuh seseorang dalam jarak jauh meskipun tanpa menyentuhnya sedikit pun.
Menyadari kalau ia telah dijebak, Raito mulai menyatakan perang pada L. Dimulailah perang analisis dan psichology antara dua orang jenius, L dan Raito.


Tanggapan
Meskipun Death Note bercerita mengenai sebuah buku kematian yang dapat membuat orang meninggal, manga ini lebih banyak bercerita mengenai perang analisis intelegensi tinggi antara tokoh-tokohnya (Raito, L, Mello, Near). Unsur mistis ataupun khayalan tidak begitu menonjol di manga ini.
Antara Manga dan versi Live Action layar lebarnya jelas alur ceritanya berbeda. Tapi kalau disuruh memilih mana yang ceritanya saya suka, saya lebih suka versi live action-nya, karena ceritanya tidak begitu panjang dan berbelit-belit. Meskipun alur ceritanya berbeda, tetap ada persamaan antara Live Action dan manganya. Salah satunya, adegan terakhirnya (saat climax) persis dengan manganya. Dalam versi Live Actionnya, Raito Yagami diperankan oleh Tatsuya Fujiwara, sedangkan L diperankan oleh Kenichi Matsuyama
Meski tanpa kubuatkan review, penggemar Death Note sudah lumayan banyak di Indonesia. Tapi berhubung terbitan resminya belum lama keluar, saya pikir manga ini perlu dibuatkan sinopsis. Seperti di kota tempat tinggal saya ini, masih banyak penggemar komik yang belum mengenal Death Note.
Satu hal lagi, anak-anak, orang yang daya intelegensinya kurang, orang yang baru kenal komik dan cepat bosan jangan harap bakalan suka baca komik ini. Analisis dari tiap tokohnya terkadang bikin bingung dan bikin kepala panas. Baca satu jilid komik ini sama dengan membaca dua komik biasa, saking penjelasan analisis-analisisnya yang begitu panjang.
Komik ini cocok untuk seorang expert komik jepang yang ingin komik dengan cerita yang lebih berat dan beda. Cerita Death Note yang mungkin tidak memiliki kesamaan dengan sederetan komik-komik yang terbit di indonesia membuat Death Note memiliki penggemar yang lumayan banyak di Indonesia.


Gambar
Ilustrasi buatan Tsugumi Ohba memang membuatku kagum. Gambarnya sangat bagus. Sampul cover Death Note saja terlihat artistik meskipun terkesan horor. Sesuai dengan tema dan ceritanya, gambarnya memang detail. Sekadar info bagi yang belum tahu, Takeshi Obata juga ilustrator untuk Hikaru no Go (Hikaru’s Go). Penggemar Hikaru no Go mungkin akan langsung tahu ilustrasi Death Note buatan Takeshi Obata. Tetapi di Death Note, gambarnya lebih bagus dan lebih dewasa.

0
Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

[Update] SHIN ANGYO ONSHI


Judul : Shin Angyo Onshi
Pengarang : Youn In-Wan dan Yang Kyung-Il
Penerbit : Level Comics
Genre : Adventure, Historical, Action, Magic
Rating : 18+
Nilai : 9


Shin Angyo Onshi adalah sebuah manhwa (komik korea) yang mengambil gaya gambar manga. Manhwa ini cukup terkenal di Jepang, sampai-sampai dibuatkan animenya oleh pihak Jepang. Manhwa ini banyak mengambil cerita dari cerita-cerita klasik Korea. Di Jepang, komiknya diterbitkan oleh Shogakukan, sedang di Indonesia diterbitkan oleh Level Comics dan sekarang sudah mencapai jilid 13 di Indonesia.



Sinopsis (Synopsis)
Shin Angyo Onshi bercerita mengenai petualangan seorang Angyo Onshi (Amen Osha dalam bahasa Jepang) bernama Munsu. Angyo Onshi sendiri adalah seorang agen rahasia kerajaan Jushin, sebuah kerajaan yang damai yang kini telah runtuh. Meskipun telah runtuh, sisa-sisa dari kerajaan ini masih ada, salah satunya adalah Munsu. Angyo Onshi bertugas menghukum Daimyo (pemimpin suatu negeri) yang bertindak sewenang-wenang terhadap rakyatnya. Sebagai seorang Angyo Onshi, Munsu dibekali sebuah Medali bergambar tiga kuda yang dapat memanggil Phantom Soldiers (pasukan sihir). Petualangan Munsu diawali di sebuah negeri yang dipimpin oleh seorang Daimyo tukang sihir. Di sini Munsu menyamar sebagai seorang komandan pasukan negeri tersebut.
Setelah itu, Munsu melanjutkan perjalanan dan bertemu seorang pemuda bernama Lee Meon Ryong yang pergi merantau untuk menjadi seorang Onshi seperti dirinya. Tetapi sayang, pemuda tersebut mati mengenaskan dibunuh oleh suku padang pasir pemakan manusia. Setelah lolos dari kepungan suku pemakan daging tersebut, Munsu singgah ke sebuah negeri untuk menghukum daimyo di negeri tersebut. Daimyo tersebut memiliki seorang gadis pengawal bernama Chun Hyang yang sangat tangguh. Munsu lumayan kerepotan menghadapi gadis tersebut, ditambah lagi saat itu Munsu mengaku sebagai Lee Mong Ryong, pemuda yang pernah ditemuinya, yang rupanya merupakan kekasih gadis tersebut. Gadis ini kemudian menjadi Sando (pengawal Onshi) Munsu.
Petualangan Munsu terus berlanjut dan bertemu dengan Bangja (pelayan Munsu), Angyo Onshi lain dari kerajaan Jushin, serta orang-orang yang berhubungan dengan masa lalunya di kerajaan Jushin dulu, seperti kekasihnya dulu yang kini ingin membunuhnya, dan orang yang sangat ingin dibunuhnya, Ajitae. Ajitae dulunya adalah teman baik Munsu, tetapi kemudian berbalik mengkhianati Munsu dan kerajaan Jushin. Karenanya juga banyak teman lamanya di Jushin dulu mengkhianatinya dan mengikuti Ajitae. Masa lalu Munsu perlahan-lahan mulai terkuak. Munsu juga disebut-sebut sebagai penyebab runtuhnya kerajaan Jushin….



Tanggapan
Seperti yang telah saya sebutkan di atas, komik ini memang banyak mengambil cerita dari cerita klasik Korea. Tetapi bukan hanya itu saja, komik ini memutarbalikkan dan memodifikasi cerita tersebut. Salah satunya adalah cerita Chun Hyang dan Lee Meon Ryong. Penggemar drama Korea mungkin tidak asing dengan nama ini. Ya, Chun Hyang dan Lee Meon Ryong adalah dua orang tokoh dalam drama serial TV Korea berjudul Sassy Girl Chun Hyang yang pernah ditayangkan di salah satu stasiun TV Indonesia. Bagi yang belum tahu, Sassy Girl Chun Hyang diambil dari cerita klasik yang sangat terkenal di Korea. Cerita ini sempat diadaptasi oleh Shin Angyo Onshi, tetapi dimodifikasi menjadi versi Shin Angyo Onshi. Selain Chun Hyang, masih banyak cerita klasik lain yang diangkat oleh komik ini.
Satu hal yang pasti dalam Shin Angyo Onshi, ceritanya sulit ditebak dan tak disangka-sangka. Mungkin kita merasa jalan ceritanya akan seperti ini, tetapi rupanya ceritanya mengarah ke arah lain, dan ke arah yang tak pernah disangka sebelumnya. Tokoh utama dalam Shin Angyo Onshi, Munsu, tak bisa dikatakan tokoh yang baik. Watak dan kepribadiannya bisa dikatakan buruk sebagai seorang tokoh utama. Jalan pikiran dan perbuatannya susah ditebak. Kadang perbuatannya bisa dikatakan jahat, tergantung bagaimana kita menilai perbuatannya. Tetapi yang jelas, setiap perbuatannya mengandung maksud dan nilai tertentu. Shin Angyo Onshi mengajarkan filosofi yang berbeda dibanding cerita komik-komik jepang yang kebanyakan mengajarkan nilai-nilai semangat perjuangan, sifat ksatria, pantang menyerah dan persahabatan.



Gambar
Shin Angyo Onshi bisa dikatakan sebagai manhwa korea dengan ilustrasi terbaik. Mungkin ini dikarenakan karena Shin Angyo Onshi mengambil gaya gambar manga, tetapi kalau mau dibandingkan dengan komik-komik jepang, bisa dikatakan ilustrasi Shin Angyo Onshi kurang kesamaan dengan komik-komik jepang. Tokoh-tokohnya kebanyakan didesain hingga tampak keren dan anggun.




Review © Dhika (davin_dadah@yahoo.com)

Jumat, 04 Februari 2011 Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

Promosi



Good Morning Team Band


Maaf agak sedikit atau bahkan sangat melenceng dari judul blog ini hhehehe...
gw mau promosi band gw hahaha...

Band asal depok yg mengambil aliran Happy Hardcore.

Personil :
•Dhika : Sebagai Vokalis (gw ini)
•Donay : Sebagai Gitar pada Melodi
•Dhevon : Sebagai Bassist
•Robby : Sebagai Gitar Pada Rhythm

Sejarah (sejarah?? hehe) :
Sebelumnya hanya 3 orang personil di band ini yaitu dhevon , robby dan donay . donay adalah ketua / pemimpin dan juga sebagai pendiri band GMT ini . mereka sempat fakum dari dunia musik karena 2 personil sempat keluar . jadi hanya tinggal mereka bertiga .
lalu setelah 4 bulan terakhir fakum , munculah dhika (gw) yg di pertemukan oleh robby dan dhevon . robby dan dhevon , mempunyai rencana untuk kembali ke dunia musik dan membuat GMT kembali bangun dari tidurnya .

Dan akhirnya terbentuklah GMT versi baru yg berpersonil 4 orang ini . namun band ini belum lah sempurna , karena masih kurang 1 personil , yg di tempatkan pada drummer.
posisi drummer masih kosong dan belum ada yang pas . sampai sekarang GMT masih melakukan pencarian 1 personil lagi .

Bila ada yang berminat menjadi / bergabung bersama kami , bisa menghubungi saya.

0
Kamis, 03 Februari 2011 Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

Kobukuro Duo Asal Jepang !!


Kobukuro (コブクロ?) adalah duo penyanyi pop asal Jepang. Nama duo ini berasal dari nama kedua anggotanya, Kobuchi dan Kuroda. Mereka dikontrak perusahaan rekaman Warner Music Japan, dan berada di bawah manajemen Minosuke Office Kobukuro.


Kentarō Kobuchi (小渕健太郎 Kobuchi Kentarō?) (gitar, vokal, blues harp, shanshin)

  • Tempat dan tanggal lahir: kota Miyazaki Prefektur Miyazaki, 13 Maret 1977. Tinggi badan: 168 cm. Lulusan Sekolah Teknik Menengah Atas di Prefektur Miyazaki.
  • Nama panggilan: Kobii, Shunin (主任?), Kenbō.

Shunsuke Kuroda (黒田俊介 Kuroda Shunsuke?) (vokal)

  • Tempat tanggal lahir: kota Sakai, Prefektur Osaka, 18 Maret 1977. Tinggi badan: 193 cm. Lulusan SMA Namishō Universitas Pendidikan Olahraga Osaka.
  • Nama panggilan: Kuro-chan, Rodā.

Musisi latar

  • Drum dan timpani: Masahiro Sakurai
  • Gitar bass: Yamada Hiroyuki
  • Gitar: Takatomo Hamaguchi
  • Organ, piano: Matsuura Motoyoshi
Karir Mereka

Duo Kobukuro bermula dari pertemuan Kobuchi dan Kuroda pada bulan Mei 1998.[1] Pada waktu itu, Kobuchi bekerja sebagai pegawai perusahaan sanitasi, dan senang menyanyi dengan gitarnya setiap hari Sabtu malam. Lokasinya di tengah orang yang lalu-lalang di pusat perbelanjaan kota Sakai. Hobi menyanyi dimaksudkannya sebagai pelepas stres dari pekerjaannya sebagai wiraniaga. Di tempat yang sama, Kobuchi bertemu dengan Kuroda yang memang bercita-cita menjadi penyanyi terkenal. Sejak 2-3 tahun sebelumnya, Kuroda sudah menjalani hidup sebagai pemusik jalanan di pusat perbelanjaan kota Sakai.

Pada 8 September 1998, Kuroda meminta Kobuchi untuk menulis lagu dan membentuk duo. Hasilnya adalah lagu berjudul "Sakura" yang nantinya mencuatkan nama Kobukuro. Lagu tersebut direkam dalam album berlabel indie "Root of my mind", dan kemudian dimasukkan kembali ke dalam album ke-5 mereka, Nameless World. Sewaktu bernyanyi di pinggir jalan, penonton mulai bertanya-tanya tentang pencipta lagu dan penyanyi yang sebenarnya setelah mendengar dua hingga tiga buah lagu yang mereka bawakan. Malu mengakui bahwa lagu-lagu tersebut adalah ciptaan mereka sendiri, mereka menjawab bahwa lagu-lagu yang mereka bawakan adalah lagu-lagu Mr.Children sewaktu masih merilis lagu dengan label indie.

Pertunjukan pertama mereka berlangsung bulan Maret tahun 2000 di Banana Hall, distrik Umeda, Osaka. Singel perdana mereka dengan label rekaman besar adalah "Yell/Bell" yang dirilis 22 Maret 2001. Setelah dirilis, lagu tersebut langsung menduduki urutan ke-10, namun terhenti di urutan ke-4 tangga lagu Oricon. Kobukoro semakin bertambah populer di daerah Kansai setelah mereka merilis singel ke-2, "Kaze" pada 14 Februari 2002.

Pertunjukan konser Kobukuro dirilis dalam bentuk DVD berjudul Kobukuro! Live! Go! Life! pada 24 Maret 2004. Sejumlah 19.671 nama-nama penonton yang menghadiri konser Kobukuro dimasukkan ke dalam kreditasi yang terdapat di bagian akhir DVD tersebut. Seperti halnya tur keliling mereka di tahun 2002 dan 2003, tur keliling Kobukoro tahun 2004, Kobukuro Live Tour '04 "Music Man Ship" juga diakhiri dengan konser penutup di Osaka-jo Hall, Osaka, 26 Desember 2004.

Pada tahun 2005, singel mereka, "Koko ni shika Sakanai Hana" sempat menempati posisi ke-2 tangga singel Oricon,[2] sedangkan album Nameless World berhasil menduduki tangga album mingguan Oricon di urutan nomor satu. Pada malam tahun baru 2005, Kobukuro tampil pertama kali dalam acara musik tahunan NHK Kōhaku Uta Gassen membawakan lagu mereka yang paling dikenal, "Sakura".

Pada 6 Mei 2006, mereka melakukan konser untuk pertama kali di gedung pertunjukan Nippon Budokan, Tokyo. Album kompilasi All Singles Best yang dirilis 27 September 2006 menduduki puncak tangga album Oricon[3] selama 4 minggu berturut-turut dengan total penjualan di atas 2 juta keping.

Sebuah drama spesial yang ditayangkan tv asahi pada 30 September 2006, ceritanya ditulis berdasarkan lirik tiga buah lagu karya Kobukuro, "Kaze", "Million Films", dan "Towa ni Tomo ni". Drama berjudul Isshō Wasurenai Monogatari, dan ceritanya berbentuk omnibus. Pada akhir tahun 2006, Kobukuro tampil untuk kedua kalinya dalam acara malam tahun baru NHK Kōhaku Uta Gassen dengan membawakan lagu berjudul "Kaze".

Lagu berjudul "Tsubomi" diciptakan Kobukuro untuk lagu tema serial drama Tokyo Tower - Okan to Boku to, Toki Doki, Oton - yang ditayangkan tv asahi dari 8 Januari hingga 19 Maret 2007. Singel tersebut dirilis 21 Maret 2007, dan menjadi singel pertama mereka yang menduduki puncak tangga lagu Oricon.[4]

Pada tahun 2007, Kobukuro bekerja sama dengan penyanyi Ayaka membentuk grup spesial Ayaka x Kobukuro. Singel pertama mereka berjudul "Winding Road", dirilis 28 Februari 2007. Pada 13 Maret 2007, album kompilasi All Singles Best memenangi Penghargaan Piringan Emas Jepang sebagai Album Terbaik. Serial drama Dream Again yang ditayangkan NTV mulai 13 Oktober 2007 menggunakan lagu "Aoku Yasashiku" dari Kobukuro sebagai lagu tema.



0
Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

[profil]Akito Takagi

Akito Takagi
Akito Takagi (Anime) 2.jpg
Name
Akito Takagi
Kanji
高木 秋人
Romanji
Takagi Akito
Characteristics
Age
14 (Start), 21 (Currently)
Gender
Male
Eyes
Gold
Hair
Blonde
Profession
Occupation
Mangaka Writer
Stories
Magazines
Shonen Jump
Personal Status
Marital Status
Married to Miyoshi Kaya (Chapter 71-present)
Relatives
Mother

Father

Older Brother

Education
Yana University


























































Akito is quite tall and skinny, he has longish blond hair, gold/yellowish eyes and wears glasses. He is quite often seen wearing a large pair of headphones around his neck( Which is Sony MDR-XD100 ) . He often wears a red track sweater.

At the start of the manga, Akito's hairstyle was more curly and wild, but it has now flattened.

0
Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

[Profil]Moritaka Mashiro

Moritaka Mashiro
Mashiro Episode 17.png
Name
Moritaka Mashiro
Kanji
真城 最高 (ましろ もりたか)
Romanji
Mashiro Moritaka
Characteristics
Age
14 (Start), 21 (Currently)
Gender
Male
Eyes
Blue
Hair
Blue
Profession
Occupation
Stories
Magazines
Personal Status
Marital Status
Engaged to Miho Azuki
Relatives
Nobuhiro Mashiro (Uncle)

Masahiro Mashiro (father)

Mother

Grandpa

Education
College Dropout, Yana University (Formerly)









































































He is extremely gifted as a manga artist even in the beginning, but is often displeased with his drawings. Over time his skill becomes better with the help of his rival mangaka, Niizuma. He shares friendly rivalries with his top competitors Niizuma, Fukuda, and Hiramaru. His disposition is always positive and often causes him to be indecisive.

With the help of his best friend Akito Takagi, who writes the stories, they both dream of getting a popular manga. Their relationship is solid, often thinking on the same wavelength. Mashiro is often amazed at Takagi's story plots. In the beginning of the story, Takagi respects Mashiro's drawing and only wants him to draw for his manga, this causes him to punch a classmate who insulted Mashiro's drawing skill.

His relationship with his fiancé, Azuki Miho is quite interesting. He deeply loves her as she does back. However he is incredibly shy when around her in person, and stubborn through their texts. Because of the conditions in order for them to be married, he is determined to get a popular manga that'll become an anime so they can realize their dreams and finally be married.

0
Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

[Profil] Ahirogi Muto

Ashirogi Muto
Am.jpg
Name
Ashirogi Muto
Kanji
亜城木 夢叶
Romanji
Muto Ashirogi
Characteristics
Age
Gender
male(both)
Eyes
Black(Akito), Blue(Moritaka)
Hair
Blue(Moritaka), Blonde(Akito)
Profession
Occupation
Manga Writer(Akito)

Manga Artist(Moritaka)

Stories
Two Earths

Money and Intelligence

Detective Trap

Hitman 10

Future Watch

The Perfect Crime Club

Magazines
Shonen Jump
Personal Status
Marital Status
Married(Akito)

Engaged(Moritaka)

Relatives
Mom(both)

Masahiro Mashiro(father)(Moritaka) Nobuhiro Mashiro(uncle) (Moritaka)

Education
Yana University





























































Muto Ashirogi is a pen name used by Moritaka Mashiro and Akito Takagi. It was originally created so that no one at

their high school would know they were creating manga. The name comes from combining the Japanese characters for "dream" and "come true" along with Takagi and Mashiro's names. When Takagi and Mashiro broke up for a brief time, Mashiro asked to be called Ashiro Muto if he got published. At the beginning, before they got serialized, Hattori was the editor in charge of helping them. When they got serialized with "Detective Trap," they got Miura as their new editor. For their second manga "Run, Daihatsu Tanto!" Miura continued being their editor and when their latest manga "Perfect Crime Party" got serialized, Miura was removed as their editor and was replaced by Hattori, who is their current editor.

0
Post By: ♫Dhika▬Prasetyo♫

[Review] Manga Bakuman

BAKUMAN Manga

Bakuman
Alternative Name バクマン。; 爆漫王。; 食夢者; Baku-man; Bakuman! (German); باكومان (Arabic); วัยซนคนการ์ตูน (Thai)


Years of Released 2008







Author(s) Ohba Tsugumi


Artist(s) Obata Takeshi


Related Scanlators SleepyFans


Genre(s) Comedy, Romance, School Life, Shounen, Slice Of Life



Japanese Manga

Summary

It's not easy to become and live as a mangaka, as Mashiro knows from his late uncle.

At his 9th grade, while trying to keep up with reality, school and then normal job, he left his notebook with a sketch of Azuki, a girl he likes. Takagi, a first rate student found it and trying to convince Mashiro to draw a manga with his story. Mashiro doesn't like the idea and tries to decline.

Takagi, however, tries to stick to dream and found out that Azuki also wants to be a voice actress and already got a good reply from a production company. Takagi, then, brought Mashiro to her house and telling her his dream.... Mashiro then tells her that he will write a manga with Takagi and if their manga gets turned into an anime, she'll voice the female lead and marry him. Azuki agrees, but the condition that she has is that they cannot meet until then.

Now, the lives of wannabe mangakas begin!!!





Copyright Reserved ♣Jee*Manga♣ 2010.
Design by: Bingo | Blogger Templates by Blogger Template Place | supported by One-4-All